Otomotif

MEREKA YANG BERPISAH

- 1. Max Verstappen 2. Charles Leclerc 3. Sergio Perez 4. Carlos Sainz Jr 5. George Russell 1. Max Verstappen 2. Charles Leclerc 3. Sergio Perez 1. Red Bull Racing-rbpt 2. Ferrari Red Bull Racing Oracle 58 lap Scuderia Ferrari F1 Team +8,771 Red Bu

Ronde penutup F1 di sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi (1920/11) menjadi perpisahan untuk beberapa pembalap. Seperti Sebastian Vettel (Aston Martin Racing) yang pensiun dari kancah balap. Lalu Daniel Ricciardo (Mclaren F1 Team) dan Mick Schumacher (HAAS F1 Team) yang tidak mendapatka­n tim di musim depan. pada 2010 juga ia amankan di Abu Dhabi.

Tak pelak kalau Yas Marina adalah lokasi yang sangat indah bagi pemilik empat gelar juara dunia itu di balapan terakhirny­a. “Ini adalah balapan terbaik, meski tidak di barisan depan saya sangat senang bisa menjalani balapan terakhir dengan mencetak point,” kata Vettel yang finish di posisi 10.

“Saya menjalani banyak musim yang indah dan buruk, banyak pengalaman yang sudah saya rasakan. Baik itu getir dan manis, semuanya sangat bermakna dan membuat saya semakin dewasa. Kini saatnya membuka lembar baru dan menjalani petualanga­n baru,” lanjut pria 35 tahun itu.

Sambutan dan perpisahan hangat jelas disampaika­n Fernando Alonso yang pernah keluar dari F1, lalu kembali lagi untuk membela Alpine F1 Team. Sebagai pembalap yang lebih senior, Alonso sangat senang kala di masa muda bersaing ketat dengan Vettel, keduanya akrab di luar lintasan dan rival ketat di dalam lintasan.

Alonso yang musim depan menginjak usia 42 tahun makin termotivas­i di F1 kala ia semakin rajin mencetak point. Ia juga yang menggantik­an posisi Vettel di Aston Martin, sehingga menjadi pembalap tertua di lintasan.

Sedangkan dua pembalap muda yang masih memiliki kapabilita­s tinggi seperti Ricciardo

SEBASTIAN VETTEL dan Mick harus rela tidak berkiprah di F1 untuk sementara. Ricciardo dikabarkan akan melanjutka­n kiprah ke Indycar karena Mclaren juga masih berkiprah di sana.

Sedangkan Mick masih menunggu kepastian dari Sauber dan Audi yang bekerja sama untuk bergabung di F1 2026. Lalu selama 2023-2025 apa yang akan dilakukan anak dari legenda F1, Michael Schumacher tersebut.

“Sekarang masih menunggu beberapa kemungkina­n dan kesempatan. Saya masih ingin berkiprah di F1, melanjutka­n mimpi saya dan mimpi Ayah saya. Ini adalah yang terbaik untuk

sementara dan sabar adalah kunci, saya yakin untuk bisa kembali ke F1 suatu saat nanti,” ucap Mick Schumacher.

Layaknya Nico Hulkenberg dan Kevin Magnussen, Mick Schumacher adalah pembalap bebas transfer yang bisa menjadi Super Sub atau pengganti super jika salah satu tim F1 membutuhka­n pembalap dengan kapabilita­s tinggi. Pun dengan Daniel Ricciardo saat ini.

Pada F1 2023 ada beberapa rookie, seperti Logan Sergeant di Williams Racing dan Oscar Piastri di Mclaren F1 Team, keduanya adalah dua pembalap papan atas di F2 2022. Satu nama lagi adalah debutan berpengala­man ekstra, Nyck De Vries, juara dunia Fomula E 2021 yang akhirnya mendapatka­n tempat di F1 untuk membela Scuderia Alphatauri.

KLASEMEN AKHIR PEMBALAP

KONSTRUKTO­R

 ?? ?? FOTO : REDBULL CONTENT POOL
FOTO : REDBULL CONTENT POOL
 ?? ?? HAAS F1 TEAM
Mick Schumacher masih menunggu kepastian dari beberapa tim dan menunggu proyek Audi di 2026.
HAAS F1 TEAM Mick Schumacher masih menunggu kepastian dari beberapa tim dan menunggu proyek Audi di 2026.
 ?? ?? Perpisahan manis untuk Sebastian Vettel, ia mencetak point dan tidak mengalami kendala apapun di Yas Marina
Perpisahan manis untuk Sebastian Vettel, ia mencetak point dan tidak mengalami kendala apapun di Yas Marina

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia